FAKTA JURNALIS.COM-Lampung Timur - Belum seumur jagung Proyek peningkatan jalan ruas jalan gedung wani sampai gunung agung di Desa Gedung wani, kecamatan Margatiga, Kabupaten Lampung timur menuai komplain dari warga setempat pasalnya jalan yang baru saja selesai dikerjakan ini sudah mulai rusak parah, Kamis (02/02/2023).
Berdasarkan hasil Pantauan awak media Ditemukan Proyek Peningkatan jalan ruas jalan gedung wani sampai gunung agung di Desa gedung wani, kecamatan Margatiga, yang bersumber dari APBD kabupaten Lampung timur tahun anggaran 2022 ini terindikasi di kerjakan asal jadi.
Di jumpai dikediamannya JP (50) salah satu warga yang rumah nya tepat di depan titik kerusakan jalan Lataston yang baru saja di kerjakan tersebut,
Ketika dikonfirmasi Ia mengaku sangat kecewa dengan kualitas jalan Lataston yang baru saja selesai di kerjakan itu,
" Iya jalannya udah banyak bener yang rusak, padahal jalan itu belum lama selesai di kerjakan, saya tidak faham tentang proyek jalan, tapi kemarin itu dikerjakan malam hari, sebagai warga setempat kami jelas sangat kecewa karena kan kami yang tiap hari lewat situ, masak jalan baru udah rusak parah," Kata JP kepada Media ini Kamis (02/02/2023).
Menurut JP proyek jalan tersebut itu jelas dikerjakan asal-asalan,
" Sepertinya jalan aspal ini di kerjakan asal-asalan, masak sudah rusak parah padahal belum seumur jagung, kami rakyat kecil ini bisa apa mas, gak bakalan ada yang mau dengar keluhan kami,
Kami berharap jalan baru yang sudah banyak kerusakan ini segera di perbaiki." Tandasnya
Untuk diketahui Proyek Peningkatan Jalan Ruas jalan gedung wani - SP Gunung agung (R074) ini dikerjakan oleh CV. PUTRA KEPALA MEGA, dengan nilai kontrak Rp. 583.000.000,-
waktu pelaksanaan 40 hari kalender, tertanggal 15 November 2022,
Sampai berita ini ditayangkan pihak CV. PUTRA KEPALA MEGA belum bisa dikonfirmasi (aprizal)