15fUkKsZVT9yDgBv50vtln5Ad8Y63wPOAJoCaduz

Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad menyerahkan Bantuan Korban Bencana Alam Puting Beliung dan Kebakaran

Lampung Tengah, faktajurnalis@gmail.com,- Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad menyerahkan Bantuan terhadap Korban Bencana Alam Puting Beliung dan Kebakaran di Dusun Sriharjo Kecamatan Anak Tuha pada Kamis 8 Sepetember 2022. Bupati hadir di dampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra, Kadis BPBD, Camat, Forkopimcam dan Masyarakat. 
Dalam Laporannya Camat Anak Tuha Yazmid yang mewakili masyarakat Anak Tuha yang terkena Bencana Alam mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Lampung Tengah Khususnya Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad yang sudah memeberikan bantuan kepada masyarakat Kampung Negara Bumi Ilir dan Haji Pemanggilan. Untuk Korban yang terkena Bencana Angin Puting Beliung yakni 67 Rumah di Negara Bumi Ilir dan 89 Rumah di Haji Pemanggilan serta 2 Rumah yang mengalami Kebakaran Rumah.

Sementara itu Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad turut prihatin atas peristiwa Bencana Alam yang terjadi di Anak Tuha dan maka dari itu Pemkab Lampung Tengah akan berusaha semaksimal mungkin dan mengambil langkah yang efektif untuk meringankan beban korban bencana alam akibat dampak bencana alam angin puting beliung dan Kebakaran Rumah. 

Bupati juga mengajak untuk masyarakat sekitar bisa bahu membahu tetangga yang sedang mangalami musibah ini sehingga setidaknya bisa sedikit membantu akibat dampak yang terjadi. Tidak Lupa Bupati mengingatkan kepada seluruh masyarakat untuk bisa berhati hati dan waspada terhadap cuaca Ekstrem yang terjadi saat ini dengan mengantisipasi sejak awal sehingga kejadian Bencana Alam yang menimpa Masyarakat tidak terjadi lagi. Tutur Beliau (Tim/red)

Related Posts

Posting Komentar