15fUkKsZVT9yDgBv50vtln5Ad8Y63wPOAJoCaduz

Mobil Nissan Juke yang Dicuri Ketika COD Berhasil Ditemukan di Pekanbaru


FAKTA JURNALIS.COM-Polisi berhasil mengungkap perkara kasus pencurian sebuah mobil Nissan Juke warna hitam pelat nomor BE 1397 KV, yang dicuri beberapa minggu lalu. Namun dalam pengungkapan ini, Polsek Kemiling tak berhasil meringkus pelaku pencurian yang diketahui berinisial BY. Diketahui bahwa mobil itu berhasil ditemukan di wilayah Pekanbaru, Riau.

Kapolsek Kemiling, Ipda Agus Heriyanto mengatakan mobil tersebut ditemukan saat sudah berpindah tangan alias dijual oleh pelaku ke seorang warga di Pekanbaru. Mobil tersebut ditemukan pada hari Jumat 10 Juni 2022 kemarin Namun pelaku inisial BY masih dalam pengejaran polisi. Pelaku tersebut memang spesialis penggelapan mobil lintas provinsi dengan modus COD jual beli mobil. "Pelaku ini bermain bukan di Bandarlampung juga di luar Provinsi Lampung, maka dari itu warga perlu hati-hati saat melakukan COD," kata Ipda Agus pada Senin (13/6).

Berdasarkan catatan kepolisian, BY sudah beberapa kali melakukan tindak pidana penggelapan mobil dengan modus yang sama. Sebelumnya pelaku beraksi di wilayah Jambi dengab modus yang sama COD Mobil. Ia meninggalkan mobil Xenia membawa kabur mobil Honda Jazz. Kemudian ia lari ke Bandarlampung, dan COD dengan pelaku, karena korban diketahui ingin menjual mobil Juke warna hitam. "Disini dia ninggalin Honda Jazz,bawa mobil Jazz pelaku, lalu kabur ke daerah Pekan baru,"sebut Ipda Agus. Ternyata pelaku di Pekan Baru kembali melancarkan  aksinya ia membawa kabur mobil mewah Ford dan meninggalkan mobil Nissan Juke yang baru ia ambil dari korban yang berada di Bandarlampung.

Namun beruntung, kurang lebih dua pekan setelah membuat laporan pihak Polsek Kemiling berhasil menemukan mobil tersebut. "Pelakunya masih DPO, mobil tersebut hari ini juga kita serahkan ke korban atau pemiliknya," kata Agus,  

Sementara itu, pemilik mobil Fananda Wira mengaku sangat berterima kasih atas ditemukan mobil yang hilang sejak Sabtu, 21 Mei 2022. "Mungkin karena masih rejeki saya akhirnya mobil ini ketemu, sama Polisi saya ucapkan banyak terima kasih, yang sudah berusaha keras mencari mobil saya yang hilang,"ujarnya.

Fananda menyebut pencurian yang dialami nya dapat menjadi pelajaran bagi pribadi maupun orang lain. Dia berharap bagi warga masyarakat yang hendak menjual mobil lebih berhati hati kepada calon pembeli. "Lebih teliti dan hati hati, jangan mudah percaya begitu saja apalagi orang itu baru kita kenal. Terutama jangan serahkan kunci sebelum uang ditangan," pungkasnya. (Tim/Red)

 

Related Posts

Related Posts

Posting Komentar