15fUkKsZVT9yDgBv50vtln5Ad8Y63wPOAJoCaduz

LSM GMBI Distrik Lampura Laksanakan In House Training dalam Rangka Tingkatkan Kualitas SDM Pengurus


FAKTA JURNALIS.COM-Dalam rangka memperkuat kemampuan berorganisasi, dan meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), Lembaga Swadaya Masyarakat Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (LSM GMBI) distrik Lampung Utara (Lampura), melaksanakan In House Training, dengan Materi Upgrading Kesekretariatan, bertempat di Sekretariat Distrik kabupaten setempat, Sabtu, 19 Februari 2022.

Hadir dalam agenda kegiatan tersebut Pembina LSM GMBI distrik Herman, Ketua GMBI distrik Ansori, Sekretaris Imausyah, dan Bendahara Aftisar Putra, serta Ketua, Sekretaris, dan Bendahara, Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) GMBI dari 20 Kecamatan di kabupaten Lampura.

Acara dibuka oleh Sekretaris distrik GMBI Imausyah, yang pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dalam rangka memperkuat kemampuan berorganisasi, dan meningkatkan kualitas SDM, terutama dalam kesekretariatan organisasi.

“Kegiatan ini kita laksanakan dalam rangka memperkuat kemampuan untuk berorganisasi dan meningkatkan kualitas SDM masing-masing pengurus KSM di kecamatan se-kabupaten Lampung Utara,”jelas Imausyah.

Lebih lanjut dijelaskan Imausyah, bahwa Pembekalan organisasi perlu diberikan agar kemampuan dalam memenuhi administrasi bisa lebih baik dalam menjalankan organisasi.

“Pembekalan organisasi ini perlu diberikan, agar kemampuan dalam memenuhi administrasi bisa lebih baik dalam membuat surat menyurat. Dan ini bagian tandanya bahwa organisasi itu aktif,”ungkap Imausyah.

Pada kesempatan yang sama Ketua LSM GMBI distrik Lampung Utara, Ansori, juga menegaskan bahwa kegiatan ini dalam rangka pembinaan kepada KSM yang bertujuan meningkatkan kualitas SDM kepada pengurus.(MANSYUR)

Related Posts

Related Posts

Posting Komentar